Senin, 02 Desember 2019

Manajemen Teknologi Pembelajaran


Nama           : QAUTSAR IMAN, S.Pd.
NIM             : 1910246938

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan sebaik-baiknya sesuai instruksi yang diberikan. Lalu segera dikirim ke e-mail ad1208@yahoo.co.id

  1. Banyak kalangan berpendapat bahwa keberadaan teknologi informasi di sekolah sangat perlu dan sangat membantu pelaksanaan pembelajaran disekolah. Namun demikian masih banyak kendala kendala dalam penyediaan Sistim Informasi Pendidikan di sekolah. Jelaskan kendala-kendala tersebut dan bagaimana mengatasinya.
Jawaban :
Kendala-kendala :
a.   Terbatasnya anggaran yang dimiliki sekolah yang berasal dari dana BOS atau SPP dan dana Yayasan untuk sekolah Swasta untuk menyediakan semua peralatan komplit penunjang system informasi sekolah.
Mengatasinya :
Ø   Kepala Sekolah hendaknya terus aktif melaporkan ke dinas tentang kebutuhan yang belum tercover oleh dana yang ada agar segera dipenuhi
Ø    Sekolah diharapkan dapat terus menjalin komunikasi dengan Komite sekolah, Wali murid dan Masyarakat agar dapat memberikan masukan baik berupa Dana langsung ataupun dengan membuat Proposal bantuan ke tempat tempat yang dapat diharapkan melalui Komite sekolah

b. Kurangnya SDM di sekolah yang benar benar mampu mengelola Sistem Informasi Pendidikan terutama yang berbasis computer. Kecuali untuk informasi yg belum berkomputerisasi
Mengatasinya :
Ø  Harapan pertama berada pada Pemerintah agar untuk setiap Sekolah, dibuka perekrutan pegawai PNS terutama yang ahli di bidang IT. Karena selama ini, perekrutan PNS untuk sekolah, hanya formasi untuk Guru
Ø  Sekolah merekrut tenaga honorer yang benar-benar ahli di bidang IT, bukan hanya sekedar pandai menggunakan Microsoft Office dan diberikan upah yang layak sesuai dengan tugas wajibnya

c.  Sekolah berada di daerah-daerah yang masih sulit untuk pemasangan jaringan internet penunjang system informasi atau jaringan masih belum stabil
Mengatasinya :
Ø  Menunggu Pemerintah segera menyelesaikan program program pembangunan jaringan internet ke desa desa sebagaimana yang sedang berjalan

d.    Kekurangmampuan kepala sekolah dalam memanage setiap individu seperti Guru, TU dll yang menjadi mitranya di sekolah untuk menyediakan informasi yang baik dan komplit sesuai dengan standar minimalnya yang akan dibutuhkan oleh setiap yang berkepentingan untuk melihat atau mengambil keputusan tertentu. Atau kurang fahamnya kepala sekolah tentang system informasi terutama yang berbasis komputerisasi
Mengatasinya :
Ø  Pemerintah dalam melakukan perekrutan atau mengangkat Kepala Sekolah, agar juga dapat menjadikan kemampuan memanage untuk menghasilkan system informasi yang baik di sekolah sebagai salah satu pertimbangan wajib
Ø  Pemerintah hendaknya secara berkala dan berkelanjutan, terus melaksanakan pelatihan pelatihan guna meningkatkan kemampuan kepala sekolah dan individu lain yang bertugas di sekolah dalam kemampuan menghasilkan informasi sekolah yang baik minimal sesuai standar yang dibutuhkan 

  1. Jelaskan mengapa perlu ada etika dalam tatacara pemanfaatan teknologi informasi? dan bagaimana sebaiknya penerapan etika tersebut oleh pengguna.
Jawaban :
Dalam hubungan sesama manusia, tentu kita saling mengharapkan adanya perbuatan baik yang dilakukan dan diterima dalam interaksi kita dengan sesama manusia dalam segala macam aspek. Bertindak dengan terlebih dahulu memikikan baik dan buruk, adalah etika. Maka dalam tatacara pemanfaatan teknologi informasi pun (baik dimulai dari kegiatan pengadaan alat, pembuatan system, mengumpulkan dan menyimpan data, mempublish data dan lain lain) langsung atau tidak langsung tentu tetap akan terjadi hubungan antar sesame manusia. Maka etika tetap harus ada agar tidak memunculkan konflik atau hal hal yang tidak diinginkan dalam melaksanakan kegiatan pemanfaatan teknologi informasi tersebut.

Beberapa Etika ya ng baiknya dilakukan oleh pengguna :
  • Mendapatkan setiap perangkat hardware dan software melalui jalan yang legal
  • Tidak membangun system informasi dengan cara plagiat atau meniru tanpa izin dan tidak mengikuti ketentuan ketentuan yang berlaku
  • Tidak menyebarluaskan data data penting berikut dengan kemanan system kepada yang tidak berkepentingan
  • Tidak mendapatkan atau membuat data data informasi dari sumber sumber yang tak diizinkan
  • Memberikan data yang valid sesuai dengan aslinya untuk hal hal tertentu atau tidak menyebarluaskan data yang dibaca sebelum mencaritau kebenarannya
  • Tidak memanfaatkan data data yang didapat untuk melakukan perbuatan perbuatan yang dapat melanggar HAM, atau tindakan criminal yang akan mendatangkan dampak buruk bagi pengguna dan orang lain

  1. Semakin sederhana keadaan sebuah sekolah di sebuah desa, kecamatan, kabupaten, maupun kota, semakin sederhana pula perubahan/ pembaharuan yang dapat dilakukan, tetapi semakin maju sebuah sekolah itu, maka semakin kompleks pula perubahan yang dapat dilakukan. Artinya, perubahan/ penbaharuan membutuhkan tenaga, biaya, dan waktu.  Berdasarkan pemikiran ini, maka pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran tergantung pada karakteristik sekolah. Bagaimana pendapat anda, tentang hal ini.
Jawaban :
Secara umum, memang perubahan sebuah sekolah tergantung kepada faktor faktor penunjang maju mundurnya sebuah sekolah dan tentu berkaitan pula dengan biaya, tenaga dan waktu serta SDM dari setiap warga sekolah terutama Kepala sekolah, majelis Guru dan Karyawan sekolah,

Namun dalam pembelajaran, pemanfaatan teknologi tidak mesti harus tergantung kepada faktor faktor dana yang dimiliki oleh sekolah, karena Guru sebagai pendidik tentunya dapat mencari cara lain baiknya secara pribadi ataupun berkelompok untuk menyediakan alat alat teknologi yang akan dimanfaatkan dalam pembelajaran di sekolah tentunya berkaitan dengan kemauan, kemampuan dan keuletan para Guru tersebut. Atau dengan meminta para siswa menggunakan berbagai macam alat teknologi (TV, Radio, Warnet dll) di banyak tempat yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber penambahan ilmu dalam proses pembelajaran

  1. Jelaskan bagaimana SIM Pendidikan dapat mempermudah pelayanan komunikasi kepada masyarakat dan bagaimana cara mengetahui bahwasanya keberhasilan layanan itu juga dapat meningkatkan komunikasi sekolah dan masyarakat.
Jawaban :
SIM pada hakikatnya dibuat untuk mempermudah menyampaikan data data sebagai informasi yang dibutuhkan oleh berbagai pihak termasuk masyarakat yang membutuhkan seperti informasi tentang pendaftaran, jadwal, syarat-syarat, nilai dan lain lain yang dibutuhkan. jika dilakukan secara manual, pelayanan komunikasi sekolah dan masyarakat tentu akan membutuhkan lebih banyak waktu dan tenaga.
Keberhasilan layan SIM dalam meningkatkan komunikasi sekolah dengan masyarakat setidaknya dapat diketahui dari :
a.   Kurangnya masyarakat yang bertanya secara langsung tentang informasi informasi yang dibutuhkan
b.     Dapat pula dilihat dari gafik pengunjung ke system informasi yang disediakan atau dengan layanan data tentang kepuasan masyarakat terhadap informasi yang disediakan jika layanan tersebut tersedia didalam system yang dibangun (seperti kolom like dislike dll)
c.  Berkurangnya miss komunikasi yang merupakan dampak dari sampainya pesan pesan informasi yang diberikan sekolah kepada masyarakat
d.      Menggunakan angket yang disebarkan kepada masyarakat

  1. Menurut anda, seberapa penting keberadaan intranet, internet dan ekstranet bagi warga sekolah. Jelaskan
Jawaban :
Jaringan internet tentu akan sangat membantu proses pembelajaran baik bagi Guru untuk mendapatkan banyak bahan bahan ajar, juga bagi para peserta didik untuk mendapatkan berbagai pelajaran dari banyaknya sumber sumber ilmu yang tersedia melalui jaringan internet seperti buku buku online, pustaka online, data data lain berupa narasi, gambar, video dll atau pun berkomunikasi jarak jauh dengan Guru dan pihak pihak lain dalam proses belajar.

Jaringan Intranet memiliiki definisi yaitu jaringan komputer dengan layanan seperti internet tetapi memiliki status local di internal sekolah. bermanfaat dalam upaya tukar menukar data, komunikasi dll di lingkungan sekolah dengan cepat tanpa ada faktor faktor luar yang menghambat karna jaringan dibangun dan hanya dapat digunakan di internal sekolah.

Ekstranet adalah jaringan pribadi yang menggunakan protokol internet dan system telekomunikasi publik untuk mengirim atau saling bertukar data kepada sekolah, instansi atau pihak lain yang saling membutuhkan yang tentu akan sangat berguna bagi sekolah dalam proses pelaporan atau bertukar data yang bertujuan untuk memajukan sekolah.